-->

Tips Hemat memilih kos - kosan di Jakarta

Adakah yang berencana untuk merantau ke Jakarta ?
Beberapa orang selalu beranggapan bahwa tinggal di Jakarta itu mahal. Bagi yang pertama kali akan mandiri di Jakarta untuk bekerja atau pun sekolah mungkin sedikit diribetkan dengan mencari tempat tinggal atau kos-kosan. Memang benar, jika di bandingkan dengan tempat tinggal didaerah daerah, harga di jakarta sudah pasti mahal. Tapi itu juga tergantung dimana lokasi yang kita pilih, dimana kita bekerja atau dimana kita kuliah. Jadi biasanya harga kos-kosan bervariasi juga mengikuti lingkungannya.

Nah, aku mau share sedikit nih mengenai bagaimana mencari kos-kosan supaya lebih hemat.
Ini berdasarkan pengalaman pribadiku yaa...mungkin masih banyak di luar yang bisa kasih pendapat berbeda, karena pengalaman tiap orang kan berbeda-beda :)

Berikut tips dari morning foresta sebagai panduan kalian memilih kosan di Jakarta :

1. JARAK

Jarak kosan ke lokasi sekolah atau kantor itu penting sekali. Kalau bisa di tempuh dengan jalan kaki, kalian bisa menghemat ongkos kendaraan umum atau bensin untuk pulang pergi ke kantor/sekolah.
misalnya seperti ini,
saat ini kantor A pindah lokasi, namun A tetap kekeuh tinggal di kosannya yang lama, jaraknya 8km, jika naik ojek online.
Pulang pergi dia menghabiskan dana hingga 40.000 di kali 22 hari kerja = 880.000
sehingga, yang sebelumnya dia tidak ada pengeluaran untuk transportasi perbulan, kini dia dibebankan 880.000 untuk transportasi, itupun belum termasuk transportasi hangout sama teman-teman.

2. INFORMASI DI INTERNET - KUNJUNGI

Memilih kos-kosan melalui internet sangat membantu, beberapa website menyediakan informasi mengenai kos-kosan, fasilitas, no. pemilik kos beserta harga kamarnya. Ketika mencari informasi di internet dan tertarik dengan kos-kosan tersebut. Ada baiknya memutuskan untuk mengunjungi kos-kosan tersebut. Beberapa tempat meng-upload foto kamar saat pertama kali renovasi, sehingga jika kalian datang, belum tentu suasananya akan sama. Menelfon pemilik pun sangat penting untuk update harga. Karena beberapa tempat tidak rajin update harga.
Jam waktu kunjungan yang aku sarankan adalah malam hari. kenapa ? berdasarkan pengalaman pribadi, aku pernah mengunjugi kos-kosan pada pagi hari, langsung jatuh cinta dan sewa saat itu juga. Ternyata suasana malamnya sangat remang-remang, sepi dan cukup membuat aku nggak nyaman bahkan nggak bisa tidur.

3. FASILITAS

Ini merupakan hal penting saat memilih kos-kosan. bandingkan fasilitas kos-kosan satu dan yang lainnya. Beberapa kos-kosan memberikan fasilitas laundry, atau air minum. sehingga ini akan mengurangi budget air galon kalian perbulan dan mengurangi budget laundry di luar. Jika mencuci dengan tangan sendiri, perhatikan ruang jemuran yang diberikan oleh kos-kosan.

4. DAPUR

Ini merupakan fasilitas utama yang aku cari saat aku mencari kos-kosan. Karena biaya makan di jakarta cukup mahal, belum tentu bersih, bahkan kalian tak jarang akan melihat tikus berseliweran di restoran murah atau mahal sekalipun. Pilihan makan dijakarta banyak, mulai dari warteg start 10.000 - restoran mewah ratusan ribu.
Tapi warteg yang memperhatikan kebersihan makanan pun jarang, kadang masakan beberapa hari yang tidak habis terus-terusan dipanaskan untuk dimakan.
minyak yang digunakan, proses saat mereka memasak pun kita nggak tau.
Aku lebih memilih masak, sesekali aku beli diluar tapi masak sendiri menjadi prioritas.Terbukti hemat. Ini juga mematahkan kesan anak kosan selalu makan mi hahaha, jujur aku jaraaang sekali makan mi. sebulan cuma beli 2 bungkus dan kadang itupun baru dimakan bulan depan. Bahkan bisa berbulan-bulan nggak makan mie.

selain itu, kalau makan gurami asam manis merupakan salah satu makanan dengan harga yang cukup lumayan di restoran dengan kisaran harga di atas 70.000. Bagi yang memasak, gurami itu murah,hehe 1 ekor tergantung ukuran harganya berkisar 25.000 ke atas. Aku penggemar gurami dan selalu stock gurami di kulkas.

coba kita jabarkan yaa,
sekali makan (beli) minimal menghabiskan 25.000 x 3 = 75.000 // 75.000 x 30 hari = 2.250.000
cemilan / jajan ringan satu hari 25.000 x 30 hari = 750.000
dalam sebulan kalian membutuhkan 3.000.000 untuk makan dan jajanan dengan hitungan standar seperti itu. Akan berbeda hitungannya jika kalian suka pesan di gojek makanan dengan harga di atas 25.000 sekali makan.

jika memasak,
hitungan 1 minggu dengan standar 200.000 seminggu bahkan bisa kurang jika kalian hanya untuk makan sendiri.
dengan aturan sayuran, lauk yang di variasikan. Untuk makan sendiri tentu kalian bisa mengatur banyak nya belanja.
misalnya untuk ikan gurami 1 ekor ukuran sedang 25.000-30.000 (ukuran ini biasanya dibagi 4)
kemudian ayam, dengan kisaran harga 25.000 -35.000
kemudian sayur, dst.
jumlah 200,000 ini harus kalian kondisikan dengan jumlah belanja kalian untuk selang seling makan setiap hari.

200.000 x 4 minggu = 800.000
jajan ringan 25.000 x 30 hari = 750.000
sehingga total sebulan kalian membutuhkan 1.550.000 untuk sebulan.

aku pribadi hitungannya berbeda karna aku nggak masak fulltime dan juga gak bisa makan porsi besar. Jadi disesuaikan juga dengan porsi harian.Bisa lebih murah atau lebih mahal dari hitungan di atas.
itu hitungan standar aja. setiap orang kebutuhannya beda-beda. Tapi yang pasti, akan selalu lebih murah,bersih dan aman dengan masak ketimbang membeli.

1 bocoran lagi, ketika kalian membeli nasi + sayur asem, harganya 8.000 - 10.000
jika kalian memasak, porsi sayur asem yang kita beli itu jumlah nya nggak 1 kantong sayur asem yang dibeli dipasar, it means bisa kita masak untuk 2 kali makan jika beli sendiri di pasar dan memasak.
1 kantong sayur asem misalnya 5.000
nasi pun, 1 liter bisa di dapat dengan harga 10.000, 1 liter itu buat berapa kali masak :)
hematan mana ??


5. KONTRAKAN

ini sebenarnya lebih enak jika kalian memiliki beberapa teman akrab. Selama di Jakarta aku 2x tinggal di kontrakan bersama teman-teman.
seperti rumah sendiri, plus ada dapur. Kontrakan dibayarnya pertahun, bisa kalian bagi bersama teman. Biasanya kontrakan isinya 3 - 4 orang.
Misalnya kontrakan 25.000.000 setahun, dibagi 4 orang maka masing masing membayar biaya sewa sebesar 6juta-an setahun.
kos-kosan, 700.000/bulan x 12 bulan = 8.400.000
kos-kosan, 500.000/bulan x 12 bulan = 6.000.000 (belum tentu ada dapur/kamar mandi dalam)

6. LISTRIK

Beberapa kos-kosan menyertakan harga kosan yang sudah termasuk listrik, beberapa tidak. Ini harus kalian perhatikan supaya nggak jadi pengeluaran-pengeluaran lain. Carilah kos-kosan yang harganya sudah termasuk listrik, sehingga kalian tidak perlu memisahkan dana listrik yang terpisah dan belum tau jumlah pemakaian kalian nantinya.

Nah, itu beberapa tips dari ku, semoga bermanfaat bagi kalian yang ingin mencari kos-kosan di Jakarta. Pertimbangkan masak-masak, pelajari lingkungan tempat tinggal dan situasinya :) jangan sungkan untuk tanya sekitar mengenai kos-kosan yang akan kalian tempati.


LihatTutupKomentar